LINTASKALIMANTAN.CO || Bupati Kobar Hj. Nurhidayah ketika peresmian Gedung Sport Center Pangeran Ratu Alamsyah mengatakan bahwa perlu dukungan kelanjutan pembangunan gedung olahraga tersebut. Karena terlihat pembangunan ini, kurang lebih 51 persen baru terealisasi pembangunannya. Tentu kepada wakil kita yang berkedudukan di pusat bisa membantu untuk kelanjutan pembangunan.
Hadir pada waktu peresmian, Anggota DPR RI Komisi VII Fraksi Partai Golkar Dapil Kalteng Drs Muhtarudin menanggapi hal ini, bahwa dirinya siap memperjuangkan terkait anggaran ke Kementrian Pemuda dan Olahraga. Karena di gedung ini, untuk para generasi kita nanti dapat meningkatkan prestasi olahraga dan sebagai tempat untuk berkreasi.
“Saya akan perjuangkan kelanjutan pembangunan. Jadi kalau terlihat fisik saat ini bangunan tersebut, belum sempurna. Perlu juga nanti seperti sarana – sarana penunjang lainnya, sehingga di gedung banyak ruang untuk kegiatan Olahraga dan tempat berkreasi lainnya. Hal ini saya akan berkoordinasi dengan Kementrian Pemuda dan Olahraga,” kata Muhtarudin, usai peresmian Gedung Sport Center P. Ratu Alamsyah, Selasa (10/05/2022).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Muhtarudin mengapresiasi bahwa dengan berdirinya bangunan ini kepada Pemerintah Daerah. Yang mana sudah menunjukan bukti pembangunan, demi kemajuan Kotawaringin Barat.
“Saya ucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah dengan pembangunan gedung tersebut merupakan salah satu bukti keberhasilan dalam pembangunan untuk kemajuan di Kobar,” pungkasnya. (*/rls/rhd/red)