LINTASKALIMANTAN.CO || Adanya pengukapan kasus Narkoba diwilayah Polres Kapuas mendapatkan dukungan dan Apresiasi dari Wakil Ketua 1 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas, Yohanes.
Hal itu, kata Yohanes, disampaikannya untuk menyelamatkan generasi muda penerus bangsa, agar tidak terpengaruh dan terjebak dalam pergaulan yang bebas. Seperti terjerat dalam kasus penyalahgunaan Narkoba dan pergaulan bebas lainnya yang dapat berujung pada pidana.
“Kita patut mengapresiaai dan mendorong Polres Kapuas dalam memberantas peredaran dan penyalagunaan Narkoba yang semakin merusak generasi muda penerus bangsa ini, ” ucap Yohanes.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Menurut politisi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kabupaten Kapuas itu, bahwa Narkoba merupakan musuh negara, dan perlu dukungan masyarakat untuk memberantas peredaran Narkoba, mengingat angka kriminalitas terutama peredaran Narkoba hingga saat ini terus meningkat.
“Dalam memberantas narkoba bukan hanya tugas polisi, akan tetapi perlu dukungan semua elemen, termasuk Badan Narkotika Kabupaten (BNK) yang memiliki tanggung jawab untuk selalu melaksanakan sosialisasi kepada masyarakat akan bahaya Narkoba,” terangnya.
Karena lanjut dia, Kabupaten Kapuas merupakan gerbang untuk Kalimantan Tengah, sehingga perlu kerjasama semua pihak, baik anggota DPRD, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda untuk menyelamatkan generasi muda.
” Pemberantasan Narkoba ini tanggungjawab kita bersama. Jadi, ketika mendapatkan informasi atau melihat akan adanya transaksi dan penyalahgunaan Narkoba segera menghubungi pihak kepolisian agar bisa cegah, ” pungkasnya. (*/rls/hms/red)