LINTASKALIMANTAN.CO || Komunitas Sosial Desa Tarjun atau disingkat “KONSEPSTAR” , memberikan santunan kepada 87 anak yatim dan 89 dhuafa asal Desa Tarjun, Kecamatan Kelumpang Hilir, dan Kanupaten Kotabaru.
Kegiatan pemberian santunan Anak Yatim dan Duafa sendiri dilaksanakan di gedung serbaguna Desa Tarjun, Minggu 24 April 2022 sekaligus buka bersama.
Ketua Umum Komunitas Sosial Desa Tarjun ( KONSEPSTAR) , Syahrani yang juga Kepala Desa Tarjun, mengatakan, kegiatan santunan ini memang menjadi program Konsepstar setiap satu tahun sekali dengan menyasar anak yatim dan dhuafa.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Untuk program hari ini ada 87 anak yatim dan 89 Duafa yang mendapatkan santunan berupa uang tunai,” kata Pembekal Isah sapaan akrabnya.
Ditambahkan oleh Kades, selama kegiatan, sumber dana Komunitas Sosial Desa Tarjun ini berasal dari iuran anggota dan juga donatur lainnya, donasi sendiri dibuka hanya kurang lebih 19 hari dari tanggal 3 april hingga 22 april 2022 dengan capaian jumlah dana yang masuk mencapai kurang lebih Rp 60jt. Harapannya semoga apa yang di berikan ini berguna dan bermanfaat untuk semua.
“Ini adalah kegiatan yang kedua yang kami lakukan dan tahun ini mengalami kenaikan hingga 200% hasil donasinya, kami juga sangat berterima kasih kepada managament PT Indocement beserta karyawannya karena donaturnya kali ini juga banyak dari mereka semua, Intinya setiap kegiatan itu semoga bisa membawa manfaat, pungkasnya.
Lebih lanjut Syahrani mengatakan bahwa kegiatan ini bisa terus belanjut dan bisa menyebar ke desa-desa lain yang ada di Kecamatan Kelumpang Hilir.
“Komunitas ini terbentuk sejak 4 tahun lalu berawal dari komunitas sepeda, namun untuk akhir akhir ini kegiatan ini sering bergerak di kegiatan Sosial, mudah-mudahan kegiatan sosial ini terus bisa kami lakukan dan mudahan kedepan akan berlanjut ke program Rutilahu (Rumah Tidak Layak Huni), tuturnya mengakhiri. (*/rls/duk/red).