LINTASKALIMATAN.CO || Sebagai upaya untuk mensukseskan percepatan vaksiansi Covid 19, Kodim 1104/Pbn menggelar vaksinasi mobile di beberapa tempat, salah satunya di depan Masjid Sirajul Muhtadin Kelurahan Baru Kecamatan Arut Selatan, Kotawaringin Barat, Kamis malam (07/04/2022)), terlihat puluhan warga mengantri untuk mengikuti vaksiansi.
Pasi Ops Kodim 1014/Pbn Letda Inf Suwaryo mengatakan serbuan vaksinasi secara mobile ini dilakukan dengan mengerahkan tenaga vaksinator dari Denkesyah 12.04.02 Korem 102/Pjg bersama Poliklinik Kesehatan (Polkes) Kodim 1014/Pbn Dimana sebelumnya juga melaksanakan serbuan vaksinasi secara mobile di beberapa tempat di wilayah Kotawaringin Barat.
“Malam ini Vaksinasi berjalan dengan tertib dan lancar, semua peserta mematuhi skema vaksinasi mulai dari screening hingga penyuntikan,” ungkapnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kodim 1104/Pbn bersama dengan tenaga vaksinator dari Denkesyah Palngkaraya juga gencar melakukan aksi jemput bola hingga terjun langsung kelapangan, seperti swalayan, tempat ibadah, pasar tradisional dan lainnya.
Vaksinasi dilakukan di tempat masyarakat bekerja dan beraktivitas, sehingga mereka tak perlu meluangkan waktu untuk datang ke lokasi vaksin. Selain itu, Kodim 1014/Pbn juga mengerahkan anggota Babinsa Koramil jajaran untuk mengawal vaksinasi diwilayah binaan masing-masing.
“Hal ini dilakukan untuk mendukung program percepatan vaksinasi agar kekebalan tubuh masyarakat meningkat. Tentu harapannya tak lain adalah mewujudkan masyarakat yang sehat dan produktif,” pungkas Letda Suwaryo. (*/rls/pdm/red)