LINTASKALIMANTAN.CO || Bertempat di Ruang Puskodal Kodim, Komandan Kodim 1016 Palangka Raya Kolonel Inf Rofiq Yusuf, S.Sos Pimpin Rapat dalam rangka membangun Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) di lingkungan Kodim 1016/Plk, Rabu (16/02/2022).
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kasdim Letkol Inf Abd. Salim, para Perwira Staf Kodim beserta anggota staf yang berjumlah 30 orang.
Dalam kesempatan tersebut Dandim mengatakan, Sebagai Satuan Kerja (Satker) yang baru berjalan kurang lebih 1 tahun memang ada tuntutannya, kita harus mengejar ketertinggalan dengan satker yang lain di Angkatan Darat. Mengejar dalam arti sudah banyak bermunculan satker di TNI AD yang sudah mendapatkan predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK), katanya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Selain kita memperbaiki produk-produk perbidang, perlu adanya komunikasi dengan Komando Atas, dengan memperbaiki dan melengkapi data dukung, misal data dukung dokumentasi, tempat pengaduan public, pembuatan website satuan, nomor telpon yang bisa dihubungi sebagai keluhan laporan masyarakat, yang sifatnya untuk pengaduan umum,” Ungkapnya.
Dandim berharap masing-masing staf memperbaiki kekurangannya, yang nanti akan di revisi staf perencanaan. “Terkait apa yang harus dimiliki dan dilengkapi masing-masing staf terkait untuk menuju ke WBK,” Lanjut Dandim.
Masih Lanjutnya, mengenai video promosi keluar agar di share dan di like, jadi itu merupakan nilai tersendiri, kalau kita mengambil data dukung sudah banyak melalui media sosial kodim baik facebook, Instagram, twitter, youtube dan website, karena sangat membantu sekali untuk menaikan rangking menuju WBK.
“Kita cari tahu kekurangan kita masing-masing dan nantinya akan kita lengkapi kekurangan tersebut, sehingga bisa mendekati rangking kita bisa naik sehingga kita ada perubahan.” Tutupnya. (*/rls/Sgn/pen/red).