LINTASKALIMANTAN.CO || Memberikan rasa aman atas kehadiran anggota polri dalam giat monitoring dan evaluasi ADD Dana Desa Tahap 3 di Desa Sri Widadi Kecamatan Mantangai Kabupaten Kapuas.
Bhabinkamtibmas Polsek Mantangai Brigpol Arie Tupak yang melaksanakan monitoring tersebut mengingatkan kepada seluruh warga agar bersama sama mengawasi penggunaan dana desa yang di salurkan kepada warga yang berhak menerima .
Kapolsek Mantangai Akp Fry Mayedi Sastrawan melalui Brigpol Arie Tupak mengatakan,bantuan dana desa tahap 3 ini sangat membantu warga masyarakat di saat pandemi covid-19 semoga nantinya warga bisa memanfaatkan dana tersebut sebaik baiknya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
” Penyaluran dana desa harus benar benar di awasi oleh masyarakat agar tepat sasaran dan tidak terjadi penyalahgunaan dana desa dan apabila ada yang tidak beres agar warga masyarakat melaporkan ke pihak kepolisian ” ujar Kapolsek.
Lebih lanjut Kapolsek menambah ” Kami juga menghimbau warga yang datang kantor desa Sidomulyo agar mematuhi protokol kesehatan seperti mencuci tangan menjaga jarak dan memakai masker agar terhindar dari penularan covid-19 serta membuat kebun jangan sampai membakar hutan untuk menjaga wilayah kita bebas asap ,” punkasnya.
Selama kegiatan berlangsung dari awal sampai berakhirnya acara situasi aman dan kondusif serta warga mematuhi protokol kesehatan , (*/rls/Sgn/hms/red).