PALANGKA RAYA || Bentuk kepedulia dan aksi sosial bantuan Kemanusiaan bagi warga yang sedang mengalami musibah banjir, PT. Hutan Produksi Lestari (PT.HPL) dan Kerukunan Pemuda Pelajar Mahasiswa (KEPPMA) Kabupaten Gunung Mas serahkan bantuan.
Adapun bentuk bantuan adalah berupa uang tunai yang diserahkan langsung kepada warga terdampak banjir di beberapa titik banjir yang terjadi di Palangka Raya, Rabu (18/11/2021) mulai pukul 08.00 WIB.
“Kami dari PT.HPL dan bekerjasama dengan KEPPMA Gunung Mas akan memberikan bantuan sosial berupa uang tunai. Bantuan ini rencananya akan kita bagikan di 8 (delapan) titik korban banjir yang terjadi di Palangka Raya, dan akan kita bagikan mulai dari titik 0 (nol) sampai ke Sebangau. Harapan kami semoga bantuan ini bermanfaat dan berguna untuk saudaraku yang terkena musibah banjir dan dapat sedikit mengurangi beban dari musibah yang menimpa saudaraku, “Ujar Edy Bika Humas dari PT. HPL.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Ditambahkan Edy, untuk warga masyarakat Palangka Raya khususnya semoga sabar dan tabah dalam menghadapi musibah banjir ini dengan tawaqal karena ini adalah musibah alam yang datangnya dari Tuhan. Jangan putus asa dan tetap berdoa semoga musibah banjir ini cepat surut dan kita dapat kembali beraktivitas kembali.
” Sebagai bentuk rasa peduli sosial kami dari KEPPMA Gunung Mas yang bekerjasama dengan PT. HPL melakukan aksi kemanusiaan. Hal ini kami lakukan untuk membantu warga masyarakat yang terdampak musibah banjir di kota Palangka Raya dan Sekitarnya”. Ujar Indika Selaku Sekretaris Umum KEPPMA Gunung Mas.
Salah satu warga Mendawai lurus yang menerima bantuan langsung dari PT.HPL dan KEPPMA Gunung Mas Sugian yang kami wawancara setelah menerima bantuan, menyampaikan rasa haru dan terima kasih atas kepedulian tersebut.
“Terimakasih atas bantuan yang diberikan kepada kami semoga bermanfaat dan pasti berguna bagi kami. Bantuan ini nantinya akan saya salurkan dan bagikan langsung kepada rekan dan tetangga saya yang mengalami musibah banjir. Sekali lagi terimakasih atas kepeduliaanya kepada kami, semoga bantuan yang bapak berikan ini menjadi catatan amal dan dibalas oleh Tuhan yang Maha Esa, “pungkas Sugian. (Tim)