Raih Double Winner, Kodim Kutai Kartanegara Gelar Tradisi Penyambutan dan Syukuran

- Reporter

Kamis, 11 November 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kutai Kartanegara || Kodim 0906/Kutai Kartanegara (Kkr) melalui Dandim 0906/Kkr Letkol Inf. Charles Alling telah mengukir sejarah dalam meraih dua penghargaan sekaligus ditingkat nasional yang di selenggarakan oleh jajaran TNI-AD yakni juara 1 lomba Binter Tingkat Kodim Klasifikasi-B dan lomba Karlister kelompok Pamen TNI-AD tahun 2021.

Dalam rangka menyambut piala dan penghargaan prestasi Letkol Inf. Charles Alling, Kodim 0906/Kkr menggelar tradisi penyambutan dan acara syukuran yang di selenggarakan di Makodim dan aula Darmawangsa Kodim Kukar jalan KH. Ahmad Muksin kelurahan Timbau kecamatan Tenggarong. Kamis (11/11/2021).

Tradisi penyambutan Double Winner tersebut di hadiri oleh Forkopimda Kabupaten Kukar dan seluruh anggota Kodim Kkr bersama anggota Polres, Dishub serta BPBD Kukar dimana Bupati Kukar Drs. Edi Damansyah secara langsung melakukan pengalungan bunga kepada Komandan Kodim 0906/Kkr Letkol Inf. Charles Alling kemudian dilanjutkan dengan foto bersama.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Usai melakukan foto bersama, Dandim Kkr bersama rombongan Forkopimda mengikuti acara syukuran yang di gelar di aula Darmawangsa Kodim 0906/Kkr.

Dalam sambutannya Letkol Inf. Charles Alling mengatakan bahwa keberhasilan yang diraih Kodim Kukar merupakan hasil kerjasama sama yang baik dengan seluruh stakeholder yang ada di wilayah Kukar dan tiga pilar yakni TNI, Polri dan pemerintah daerah.

“Saya sangat bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa karena kita diberikan anugerah atas keberhasilan ini, dan saya menyadari bahwa keberhasilan ini bukan karena kuat dan hebatnya seorang Dandim tetapi ini adalah kerja kolektif, kerjasama sama dengan seluruh stakeholder yang ada dan tiga pilar kabupaten Kukar baik TNI, Polri dan pemerintah daerah bahkan support dari rekan-rekan yang lain di Kabupaten Kutai Kartanegara khususnya adalah tokoh agama dan tokoh masyarakat” ucap Dandim.

Sementara itu Bupati Kukar ‘Edi Damansyah menyampaikan ucapan selamat kepada Dandim 0906/Kukar dan jajarannya atas pencapaian prestasi yang di raih Kodim Kukar dalam lomba Binter dan lomba Karlister tingkat TNI-AD.

“Saya mewakili pemerintah kabupaten Kukar mengucapkan selamat kepada Dandim 0906/Kukar dan jajarannya atas pencapaian prestasi juara 1 lomba Binter dan juara Karlister serta menjadi Dandim terbaik TNI-AD tahun 2021” ungkapnya.(*/Mul)

Berita Lainnya

Nasrun Rambe Anggota DPRD Pulang Pisau Sukses Kembangkan Kebun Semangka dan Melon
Dandim 1011/Klk Hadiri Kunker Mentan RI Tahun 2025
Wagub Safari Ramadan di Kotabaru, Wakil Bupati siap Dukung dan Besinergi dengan Pemprov Kalsel
Kodim 1011/Kuala Kapuas Gelar Bazar Murah, Jelang HUT Korem 102/Pjg ke-51
Sekretaris Daerah Pimpin Rapat Pelaksanaan Penilaian Puskesmas BLUD Kabupaten Pulang Pisau
Akankah Reshufle Pejabat di Lingkup Pemerintahan Kotabaru Masuk Dalam 100 hari Kerja Bupati, Begini Jawaban Pj Sekda
Kodim 1011/Klk Gelar Pengobatan Gratis untuk Masyarakat, dalam Rangka HUT Korem 102/Panju Panjung ke-51
Berkah Ramadhan, Lapas Kotabaru Salurkan Bansos Kepada Keluarga Warga Binaan dan Masyarakat Sekitar
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Lainnya

Rabu, 19 Maret 2025 - 17:55 WIB

Nasrun Rambe Anggota DPRD Pulang Pisau Sukses Kembangkan Kebun Semangka dan Melon

Rabu, 19 Maret 2025 - 17:29 WIB

Dandim 1011/Klk Hadiri Kunker Mentan RI Tahun 2025

Selasa, 18 Maret 2025 - 18:24 WIB

Wagub Safari Ramadan di Kotabaru, Wakil Bupati siap Dukung dan Besinergi dengan Pemprov Kalsel

Senin, 17 Maret 2025 - 18:37 WIB

Kodim 1011/Kuala Kapuas Gelar Bazar Murah, Jelang HUT Korem 102/Pjg ke-51

Senin, 17 Maret 2025 - 09:11 WIB

Sekretaris Daerah Pimpin Rapat Pelaksanaan Penilaian Puskesmas BLUD Kabupaten Pulang Pisau

Senin, 17 Maret 2025 - 08:27 WIB

Akankah Reshufle Pejabat di Lingkup Pemerintahan Kotabaru Masuk Dalam 100 hari Kerja Bupati, Begini Jawaban Pj Sekda

Senin, 17 Maret 2025 - 03:41 WIB

Kodim 1011/Klk Gelar Pengobatan Gratis untuk Masyarakat, dalam Rangka HUT Korem 102/Panju Panjung ke-51

Senin, 17 Maret 2025 - 01:59 WIB

Berkah Ramadhan, Lapas Kotabaru Salurkan Bansos Kepada Keluarga Warga Binaan dan Masyarakat Sekitar

Berita Terbaru

LINTAS HUKUM || KRIMINAL

Polri Tetapkan Satu Tersangka TPPO dari 699 WNI yang Dipulangkan dari Myanmar

Jumat, 21 Mar 2025 - 14:53 WIB

You cannot copy content of this page