Banjir Kian Meninggi, Warga Diimbau Tidak Melintas di Penda Barania Bukit Rawi

- Reporter

Sabtu, 11 September 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

 

LINTAS KALIMANTAN.CO || PALANGKA RAYAPALANGKA RAYA –Curah hujan tinggi yang masih terjadi di wilayah hulu membuat banjir yang terjadi di Desa Penda Barania, Kecamatan Kahayan Tengah, Kabupaten Pulang Pisau semakin meningkat. Sabtu (11/9/2021), kedalaman air bahkan melebihi lutut pria dewasa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Situasi ini menyebabkan kemacetan arus lalu lintas semakin parah setelah sejumlah mobil harus mogok di tengah jalan dan menyebabkan jalan sulit untuk dilewati. Menindaklanjuti hal itu,

Direktorat Lalu Lintas Polda Kalteng mengimbau agar masyarakat bisa mengurungkan niat untuk bepergian jika harus melintasi Desa Penda Barania.

Dirlantas Polda Kalteng, Kombes Pol Rifki, mengatakan imbauan itu dikeluarkan menyusul laporan situasi terkini yang dilakukan oleh personel Satlantas Polres Pulang Pisau, Aiptu FX Agus, yang ada di lokasi banjir.

Dalam laporan yang dikirimkan melalui potongan video, kedalaman air di Desa Penda Barania telah mencapai lebih dari lutut pria dewasa. Kemudian terjadi antrean Panjang karena banyak mobil yang mogok.

“Antrean Panjang disebabkan beberapa mobil dan truk mogok di tengah jalan dan ditinggalkan oleh pengemudinya. Kondisi ini menyebabkan jalan trans Kalimantan di Desa Penda Barania sulit dilintasi,” ucapnya.

Untuk itu, ia mengimbau kepada masyarakat yang hendak melintasi Desa Penda Barania agar mengurungkan niatnya. Beberapa truk bahkan harus mogok 13 jam lebih di lokasi banjir dan belum bisa dievakuasi.

“Kondisi banjir di Desa Penda Barania sangat berbahaya untuk dilewati karena bisa menyebabkan mati mesin pada kendaraan. Untuk itu harap diurungkan niat jika hendak melintas di sana. Saat ini personel tengah bahu membahu mengurai kemacetan di sana,” tuturnya. (SG)

Berita Lainnya

Kodim 1011/Klk Panen Perdana Padi Dadahup, Wujud Nyata Dukungan Ketahanan Pangan di Perbatasan
Maraknya PETI Menggunakan Excavator di Kapuas Tengah, Penegak Hukum Kemana..???
Pemuda Berinisial RJ Ditangkap Satresnarkoba Polresta Palangka Raya, Diduga Simpan Sabu 5,06 Gram
Ketua Umum LSR-LPMT Apresiasi Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih Kalteng: Dukung Visi Kalteng Maju dan Berkah
Ketua HKT: Kami Percaya Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih Bisa Memajukan Kalteng
Nita Erlita Terbang ke Jakarta, Hadiri Undangan Sahabat dan Meriahkan Zumba Bersama Instruktur Berprestasi
Agustiar Sabran – Edy Pratowo Resmi Ditetapkan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng 2025-2030
Satlantas Polresta Palangka Raya Gelar Patroli Dialogis di Sejumlah Swalayan
Berita ini 20 kali dibaca

Berita Lainnya

Minggu, 9 Februari 2025 - 03:03 WIB

Kodim 1011/Klk Panen Perdana Padi Dadahup, Wujud Nyata Dukungan Ketahanan Pangan di Perbatasan

Sabtu, 8 Februari 2025 - 21:10 WIB

Maraknya PETI Menggunakan Excavator di Kapuas Tengah, Penegak Hukum Kemana..???

Sabtu, 8 Februari 2025 - 17:51 WIB

Pemuda Berinisial RJ Ditangkap Satresnarkoba Polresta Palangka Raya, Diduga Simpan Sabu 5,06 Gram

Sabtu, 8 Februari 2025 - 06:56 WIB

Ketua Umum LSR-LPMT Apresiasi Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih Kalteng: Dukung Visi Kalteng Maju dan Berkah

Jumat, 7 Februari 2025 - 21:52 WIB

Ketua HKT: Kami Percaya Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih Bisa Memajukan Kalteng

Jumat, 7 Februari 2025 - 17:51 WIB

Nita Erlita Terbang ke Jakarta, Hadiri Undangan Sahabat dan Meriahkan Zumba Bersama Instruktur Berprestasi

Jumat, 7 Februari 2025 - 15:30 WIB

Agustiar Sabran – Edy Pratowo Resmi Ditetapkan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng 2025-2030

Jumat, 7 Februari 2025 - 15:06 WIB

Satlantas Polresta Palangka Raya Gelar Patroli Dialogis di Sejumlah Swalayan

Berita Terbaru